Halaman

Kamis, 10 Januari 2013

10 Kolam Renang Hotel Paling Top di Dunia

img
Kolam renang San Alfonso del Mar Resort di Chili
Berenang merupakan salah satu kegiatan favorit traveler saat menginap di hotel. Apalagi, jika Anda berenang di 10 kolam renang paling top di dunia ini. Dari Ubud hingga Las Vegas, kolam renangnya bukan kolam biasa!

Selain fasilitas kamar yang mewah, hotel-hotel berbintang juga memiliki fasilitas kolam renang untuk para pengunjungnya. Kolam renang ini pun seolah menjadi tempat penghilang lelah para traveler setelah melakukan perjalanan jauh. Di dunia ini terdapat 10 hotel paling top. Berenang di sini dijamin enggan naik ke permukaan.

Dikutip dari News Australia, Selasa (8/1/2013), berikut 10 kolam renang hotel terbaik di dunia seperti yang dilansir oleh hotels.com:

1. San Alfonso del Mar Resort, Chili
Ini adalah kolam renang terbesar di dunia. Panjangnya dapat mencapai 1 kilometer. Tak hanya itu, kolam ini pun mempunyai kedalaman sekitar 35 meter dan juga menjadi kolam renang terdalam di dunia. Meski begitu, pemandangan lautan biru di depan mata dan gedung-gedung mewah di belakang Anda, menjadi perpaduan yang unik. Mau berenang di sini?


2. Hyatt Regency, Hawaii
Di Hyatt Regency, Maui, Hawaii terdapat dua kolam renang keren yang berbeda. Di Kolam Lahaina, Anda dapat berenang sambil dikelilingi oleh pohon-pohon palem yang bergoyang dan merasakan pasir putih ala pantai tropis. Atau, Anda bisa bermain di Kolam Napili dengan jembatan tali, pusaran air, batu lava, dan taman airnya. Seru!


3. Park Hyatt, Australia
Park Hyatt di Sydney, Australia menawarkan pemandangan yang cantik. Dari kolam renang, Anda dapat melihat Opera House Sydney dan pemandangan Kota Sydney yang cantik. Kolam renang di rooftop hotel berbintang lima ini juga menjadi favorit para pengunjung.


4. Conrad Maldives, Maladewa
Ada dua pilihan berenang yang sulit di Conrad Maldives di Rangali Island, Maladewa. Tinggal pilih, Anda mau berenang di ruang dek pribadi sambil menyaksikan matahari terbenam, atau berenang di dua kolam renang utama sambil disinari teriknya matahri.


5. Katikies Hotel, Yunani
Hotel di Oia, Yunani ini akan benar-benar menghipnosis Anda. Ada tiga kolam renang yang sama-sama memiliki pemandangan cantik, yaitu Anda akan melihat lautan biru yang berpadu dengan warna putih bangunan hotelnya. Selain itu, ada bar dengan minuman lengkap di tepian kolamnya. Apalagi yang Anda inginkan?


6. Alam Ubud Culture Villas, Indonesia
Indonesia pun mempunyai hotel dengan kolam renang terbaik di dunia. Datanglah ke Alam Ubud Culture Villas di Ubud, Bali untuk membuktikannya sendiri. Kolam renang di sini berada di tengah-tengah hutan hijau. Udara sejuk dan ketenangan akan menemani Anda saat berendam di dalam kolamnya. Benar-benar damai.



7. Song Saa Private Island, Kamboja
Kemewahan akan Anda rasakan saat berenang di Song Saa Private Island, Koh Ouen, Kamboja. Tidak ada keramaian, hanya lautan tenang, langit biru luas, dan pulau kecil di depan mata Anda.


8. W Retreat, Koh Samui, Thailand
W Retreat di Koh Samaui Thailand akan memberikan pengalaman berenang yang tidak terlupakan. Berenang di kolam renang di sini, Anda akan menikmati keindahan pulau tropis. Setelah merendamkan badan, Anda dapat bersantai dengan koktail yang bisa diambil dari lounge bar yang terletak di tengah-tengah kolamnya. Mantap!


9. Hard Rock Hotel, AS
Kolam renang di Hard Rock Hotel di Las Vegas, AS, adalah lambang gaya hidup yang penuh dengan pesta. Sebuah pesta akhir pekan selama empat hari akan mengundang semua tamu hotel untuk berenang dan berpesta di kolam seluas 18.581 meter persegi. Kolam renangnya pun memiliki tema setiap pagelaran pestanya, dari Nirwana sampai Rehab Sundays.


10. Holiday Inn Shanghai Pudong Kangqiao, China
Ingat, kolam renang ini tidak dianjurkan bagi Anda yang takut pada ketinggian. Anda dapat melambaikan tangan kepada pejalan kaki dari atas ketinggian 30 meter. Ya, Anda akan berenang di tempat yang sangat tinggi dengan kolam renang yang terbuat dari kaca. Anda dapat melihat kota Shanghai dengan jelas dari atas ketinggian sambil berenang.

Jadi, kolam renang mana yang mau Anda datangi?

img
Kolam renang di Katikies Hotel, Yunani
img
W Retreat di Thailand
img
(Holiday Inn Shanghai Pudong Kangqiao)
img
Park Hyatt, Sydney
sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar